Cara Membuat Logo Bisnis Efektif untuk Perusahaan

Free Download Logo Format PNG > Artikel > Cara Membuat Logo Bisnis Efektif untuk Perusahaan
134

Membuat logo bisnis efektif bisa dikatakan tidak mudah apalagi bagi orang awam dalam desain. Memang ada banyak software dapat digunakan untuk membuat sebuah desain logo dengan cara instan.

Kamu bisa dengan mudah memilih model, warna, simbol, jenis font dan beberapa rekomendasi dari software tersebut. Proses pembuatan logo dengan cara ini hanya dibutuhkan waktu beberapa menit saja sudah selesai.

Namun apakah hasil desain yang sudah kamu buat memiliki makna sebagai identitas perusahaan? Mungkin hanya sekedar simbol tanpa makna dan bahkan bisa saja kamu menemukan logo sama.

Karena banyak orang bisa menggunakan software serupa sehingga hasil logonya tersebut sudah pasaran. Sehingga tidak memiliki ciri khas dan tidak adanya nilai-nilai perusahaan tertuang dalam simbol tersebut.

Itulah kenapa penting memperhatikan proses pembuatan logo agar bisa mendapatkan logo bisnis yang efektif. Tujuannya untuk bisa menciptakan brand essence melalui visual dan dijadikan sebagai identitas bisnis kamu.

Logo bisnis efektif memiliki pengaruh positif terhadap bisnis sebagai bukti branding sudah berhasil. Tidak heran jika pembuatan logo ini diperhatikan secara detail salah satunya dengan riset dan analisa brand.

Seorang desainer harus melakukan riset serta analisa brand sebelum memproses pesanan logo dari klien. Tahapan ini sangat penting karena ada banyak informasi yang didapatkan dari riset dan analisa tersebut.

Ada beberapa poin penting yang didapatkan dan dapat dijadikan acuan dalam proses pembuatan logonya, antara lain:

  1. Desainer akan mengetahui logo seperti apa yang harus didesain untuk bisa menjadi identitas bisnis tersebut.
  2. Memiliki gambaran atau sketsa kasar untuk memberikan beberapa pilihan desain kepada klien.
  3. Membantu menghindari beberapa hal yang tidak boleh ditambahkan pada logo tersebut. Sehingga tidak melakukan kesalahan yang dapat merugikan desainer itu sendiri karena hasilnya tidak ditolak klien.
  4. Mempermudah dalam memasukkan identitas bisnis yang sesuai dengan desain logo tersebut.
  5. Hasil logo bisnis efektif untuk sarana promosi dan memudahkan konsumen mengenali brand tersebut.
  6. Melihat pengaruh logo pesaing terhadap logo yang dibuat untuk bisnis tersebut. Hal ini bertujuan membantu bisnis untuk bersaing dengan kompetitor melalui logo yang dibuat.

Proses riset dan analisa bisa dilakukan dengan mendapatkan sumber informasi detail serta akurat. Misalnya dengan proses wawancara secara langsung sehingga keinginan klien bisa diwujudkan dalam bentuk logo.

Bisa juga dengan mencari informasi detail tentang bisnis yang dijalankan serta bagaimana pencapaiannya. Termasuk memahami target pasar serta kompetitornya sehingga bisa bertahan bahkan lebih sukses.

Dalam membuat logo bisnis efektif tentu ada banyak hal penting yang harus diperhatikan sebagai informasi dasar. Setidaknya kamu harus memiliki pengetahuan mendalam tentang beberapa hal berikut ini.

  1. Pertama dalam pembuatan simbol tentu harus diperhatikan simbol apa yang akan digunakan nantinya. Kamu bisa menentukan apakah menggunakan simbol huruf, angka atau abstrak untuk dasar logonya.
  2. Kedua pelajari tentang karakteristik bentuk yang akan dibuat karena sebagai dasar dari identitas perusahaan. Misalnya produk skincare maka bisa membuat karakteristik bentuk lipstik, cermin dan sejenisnya.
  3. Proses pembuatan logo bisnis efektif tentu harus memperhatikan seni hurufnya atau tipografi. Saat ini tersedia banyak pilihan dan rekomendasi tipografi di internet jadi gunakan informasi ini untuk membantu kamu.
  4. Seorang desainer penting memahami tentang gestalt dalam proses pengorganisasian komponen dalam membentuk sebuah kesatuan. Intinya antara komponen yang dibuat saling terhubung satu sama lain dan memiliki makna.
  5. Pelajari juga tentang karakteristik warna dalam proses mendesain logo bisnis efektif. Setiap warna memiliki makna atau arti berbeda sehingga bisa disesuikan dengan karakter bisnis kamu.
  6. Desainer perlu juga memperhatikan dimana nantinya logo tersebut akan digunakan. Mengingat logo dipakai untuk media branding maka harus disesuaikan penggunaannya agar sesuai tempatnya dan mudah diingat.
  7. Terakhir pengetahuan tentang produksi cetak dari logo tersebut untuk sentuhan akhir terbaik. Jangan sampai logo yang dibuat ketika dalam bentuk cetakan hasilnya berantakan atau pecah tentu sangat merugikan.

Langkah Sederhana Membuat Desain Logo bisnis efektif

Proses pembuatan logo bisnis yang efektif sebenarnya tidak terlalu sulit jika kamu mengetahui bagaimana langkahnya. Pertama kamu harus menentukan terlebih dahulu sebenarnya apa tujuan dari pembuatan logonya.

Kemudian perhatikan juga siapa target pasar yang ingin dituju karena harus disesuaikan dengan targetnya. Misal jika target pasar anak-anak maka buatlah logo yang unik, lucu dan sesuai dengan minat anak-anak.

Membuat logo bisnis efektif sebenarnya tidak harus ribet untuk bisa mendapatkan kesan profesional. Padahal sebenarnya logo tersebut harusnya dibuat simpel, unik, sederhana dan juga fleksibel.

Tujuannya agar mudah diingat, cocok untuk digunakan dimana saja serta bisa diterima untuk semua kalangan. Seperti bisnis kamu yang mengharapkan kesuksesan agar lebih fleksibel namun memiliki tujuan pasti.

Sebaiknya dalam membuat sebuah logo perhatikan juga trend desain saat ini dan lakukan evaluasi. Meskipun sedang trend sebuah desain belum tentu cocok dengan bisnis kamu jadi jangan asal dipakai begitu saja.

Akan lebih baik jika kamu memiliki desain yang bisa dipakai tanpa ada batas waktu. Karena bisa saja trend tersebut berubah seiring dengan perkembangan jaman sehingga cari aman saja dengan desain yang timeless.

Menggunakan Jasa Ahli dalam Pembuatan Logo Bisnis Lebih Efektif

Pentingnya memiliki logo bisnis yang efektif bagi perusahaan maka harus diperhatikan proses pembuatannya. Tidak mungkin menggunakan cara instan bahkan dengan memakai aplikasi atau software pembuat logo.

Jika kamu tidak memiliki kemampuan untuk membuat sendiri desain logo kamu maka bisa menggunakan jasa ahli. Seorang desainer yang sudah berpengalaman dan memiliki jam terbang tinggi menjadi solusi terbaik. Beberapa alasan kenapa kamu harus menggunakan jasa ahli pembuat logo antara lain:

1. Hasil berkualitas

Alasan utama adalah hasil yang dikerjakan tentu memiliki kualitas berbeda jika dibuat sendiri dengan asal-asalan. Kamu akan mendapatkan logo berkualitas baik dari segi desain hingga maka yang terkandung didalamnya.

2. Cara kerja profesional

Para desainer akan bekerja secara profesional untuk bisa memberikan hasil terbaik dalam pembuatan logonya. Mereka akan mengumpulkan informasi secara detail jadi jangan sungkan untuk menyampaikan keinginan kamu.

3. Sederhana namun bisa diterima

Jangan heran jika logo bisnis efektif yang dibuat justru nampak sederhana namun akan lebih mudah diterima. Konsumen akan mudah mengingat logo kamu dan mudah membedakan dengan kompetitor.

4. Deadline jelas

Memiliki pengalaman membuat berbagai jenis desain logo membuat desainer bisa bekerja dengan deadline. Kamu bisa menentukan sendiri berapa lama waktu pengerjaannya dan akan dikerjakan semaksimal mungkin.

Menggunakan jasa ahli tentu ada harga yang harus kamu bayarkan karena sebanding dengan kualitasnya. Kamu bisa menanyakan berapa besar fee tersebut di awal pemesanan untuk mencapai kesepakatan bersama.

Logo berfungsi sebagai identitas bisnis dan digunakan sebagai media branding atau media promosi. Maka penting membuat logo bisnis efektif agar mudah diterima konsumen dan mengalahkan kompetitor.

error: