Pentingnya Memilih Desain Papan Nama yang Tepat untuk Brand

Free Download Logo Format PNG > Artikel > Pentingnya Memilih Desain Papan Nama yang Tepat untuk Brand
205

Seiring berkembangnya zaman, semakin banyak desain papan nama untuk brand bisa menjadi referensi pilihan. Siapa tidak kenal dan tidak tahu dengan papan nama, disepanjang jalan sering terlihat, terutama di wilayah kota-kota besar,

Papan nama dipasang untuk menandai lokasi pemilik bisnis. Salah satu contohnya papan nama ATM suatu bank. Ketika menemukannya, bisa dilihat di bawah atau sebelahnya akan ada mesin ATM.

Hal ini akan sangat mempermudah pengguna layanan bank saat sedang mencari mesin ATM, terutama ketika dalam situasi asing dengan wilayah tempat tersebut. Sangat penting memilih desain yang tepat dalam membuat papan nama, alasannya bisa disimak pada uraian di bawah.

Beberapa Manfaat Papan Nama bagi Brand Bisnis

Sebelum membahas alasan mengapa memilih desain papan nama yang tepat itu penting, alangkah lebih baiknya bila mengetahui beberapa manfaatnya. Bagi brand bisnis, papan nama ini akan sangat berguna, apalagi bila lokasinya bukan di pinggiran jalan.

Terkadang kita akan menemukan papan ini depan gang, padahal tempat bisnisnya masih cukup jauh untuk di akses. Tapi dengan adanya informasi tercantum dalam papan nama, masyarakat menjadi tahu keberadaan tempat bisnis tersebut.

Jadi, walaupun lokasi ada di dalam gang sempit sekalipun, konsumen bisa dengan mudah menemukannya. Lebih detail mengenai manfaatnya, akan diuraikan beberapa pada ulasan berikut:

1. Menunjukkan Identitas Brand

Manfaat pertama, menunjukkan identitas dari brand tersebut. Hal ini cukup efektif dilakukan, terutama bila brand belum banyak dikenal masyarakat. Pemasaran akan lebih sulit bila identitas belum diperkenalkan karena masyarakat masih asing dengan brand.

Supaya lebih menarik perhatian, perlu dibuat desain papan nama yang menarik. Penempatan di lokasi strategis, akan membuat orang yang melintas menjadi lebih familiar dengan bisnis terkait.

Apalagi bila bisnis kamu berdampingan dengan jenis lain. Misalnya, bisnis kamu adalah pakaian, sedangkan di sampingnya ada sepatu. Dengan adanya papan ini membuat pelanggan lebih mudah membedakan dari jangkauan jauh mana yang toko pakaian.

2. Sarana Promosi

Manfaat berikutnya, bisa dijadikan sebagai sarana promosi bagi pengguna jalan yang lewat. Pembeli berkemungkinan datang ke tempat karena membutuhkan produk bisnis tersebut.

Tidak bisa dipungkiri bahwa ketika seseorang melintasi jalanan yang ada desain papan nama, mungkin pada saat itu hanya akan mengingat keberadaan bisnis. Tapi, di kemudian hari, ada peluang untuk tertarik mengunjungi tempat bisnis tersebut.

Baik itu hanya sekadar ingin melihat-lihat atau memang sedang mencari produk yang dibutuhkan. Adanya papan ini jauh lebih menguntungkan karena akan memperluas pasar, sehingga lebih banyak menjaring pelanggan.

3. Memudahkan Pelanggan Menuju Lokasi

Dengan adanya identitas, akan memudahkan pelanggan menuju lokasi bisnis kamu. Sebab, bila mereka kesulitan dalam mencari dan tidak berhasil menemukan, kemungkinan besarnya akan beralih menuju toko lain.

Inilah pentingnya memiliki papan nama, sebagai tanda keberadaan lokasi. Akan sangat disayangkan tentu saja bila para calon konsumen sudah tertarik untuk berkunjung, akhirnya gagal hanya karena tidak menemukan lokasi bisnis.

4. Media Branding

Manfaat lainnya, dapat membantu mendukung aktivitas branding, apalagi bila dibuat dengan desain menarik. Hal ini karena dalam desain papan nama mencantumkan logo, nama bisnis, alamat lengkap serta informasi penting lainnya.

5. Tampak Lebih Profesional dan Menarik

Manfaat terakhir, membuat bisnis tampak lebih profesional dan menarik. Apalagi bila desainnya dibuat dengan sedemikian menariknya, bisa mencuri perhatian para calon pelanggan.

Beberapa Isi yang Tercantum dalam Papan Nama Bisnis

Bila membahas tentang isi yang tercantum dalam plang bisnis, menyesuaikan dengan kebijakan setiap pemilih. Biasanya tergantung dari kebutuhan, apakah hanya perlu mencantumkan sebuah kata sebagai penunjuk atau sekaligus ingin menginformasikan poin penting lain.

Contohnya, ketika kamu melihat plang ATM, biasanya desainnya lebih sederhana. Hanya akan kamu temukan tulisan ATM beserta bank yang menaungi dan beberapa gambar logo kecil produk lain pada bagian bawahnya.

Walaupun desain papan nama sederhana tapi tetap dibuat semenarik mungkin. Apalagi mengingat semakin banyaknya plang bermunculan, sehingga penting untuk membuat yang mencuri perhatian masyarakat.

Desain bisnis lainnya bukan hanya sekadar mencantumkan nama brand. Tapi juga logo, alamat, kontak yang bisa dihubungi serta fasilitas atau layanan tersedia. Informasi lainnya yang kemungkinan dicantumkan yaitu nomor SK, akreditasi dan lain-lain menyesuaikan kondisi.

Alasan Pentingnya Membuat Desain Papan Nama yang Tepat untuk Brand

Dengan semakin banyaknya jumlah plang di pinggir jalanan, membuatnya memiliki kesan biasa saja. Bisa disamakan situasinya dengan ketika kamu melihat bunga warna warni berjumlah mencapai ratusan.

Menjadi cukup sulit bagi kita untuk fokus terhadap satu bunga. Hanya bunga menariklah yang mampu membuat kita fokus terhadapnya karena lebih tampak unik dan mencolok. Bisa dari segi warna lebih mencolok, tangkai bunga lebih tinggi atau ukuran bunga lebih besar.

Hal ini juga berlaku dengan desain papan nama, harus bisa mencuri perhatian. Sebab, bila tidak, akan sulit untuk menjadi pusat perhatian masyarakat. Tapi tetap harus menyesuaikan dengan jenis brand.

Inilah penyebab plang harus didesain oleh ahli dan memang sudah profesional di bidangnya. Membuat papan nama dengan desain tepat bukan hanya menarik perhatian masyarakat untuk melihat, tapi juga berpotensi melakukan pembelian produk.

Bila desainnya dibuat biasa saja, tidak ada yang spesial, akan sulit menempati posisi dihati masyarakat. Apalagi bila kamu hanya membuat teks panjang, cenderung diabaikan oleh orang yang lewat karena sama sekali tidak menarik.

Desain papan nama yang dibuat dengan semenarik mungkin, akan berpeluang besar dilihat banyak orang. Situasi ini akan menjadi sarana publikasi yang tepat dan bagus bagi sebuah brand, sehingga tidak bisa dianggap remeh.

Beragam Keunggulan Papan Nama untuk Bisnis Bisa Diperoleh

Seharusnya tidak ada alasan lagi untuk tidak memasang papan nama sebagai penunjuk keberadaan bisnis. Sebab, ada beragam keunggulan yang nantinya bisa kamu peroleh, diantaranya:

1. Bisnis Lebih Dikenal

Keunggulan pertama, bisnis menjadi lebih dikenal oleh masyarakat. Hal ini berpotensi membuat semakin banyak calon konsumen yang tertarik untuk sekadar melihat bahkan membeli produk bisnis kamu.

2. Media yang Efektif dan Efisien untuk Promosi

Keunggulan selanjutnya, merupakan media yang efektif dan efisien untuk promosi. Apalagi bila pembuatan desain papan nama sangat menarik dan sebanding dengan kualitas produk bisnis yang ditawarkan.

3. Budgetnya Minim

Media promosi dengan metode satu ini membutuhkan budget yang termasuk minim, sehingga bisa menghemat pengeluaran. Ada banyak jenis plang bisa dipilih, termasuk ukuran, bahan dan aspek lainnya.

Ditambah lagi, bila kamu tepat dalam memilih penyedia layanan pembuatan plang dan sudah terjamin berkualitas, akan mendapatkan produk yang awet. Ketika plang tidak mudah rusak, secara otomatis akan menghemat pengeluaran.

4. Bisnis Tampak Lebih Eksklusif

Keunggulan terakhir, akan membuat bisnis tampak lebih eksklusif. Namanya bisnis tidak terlepas dari keindangan pandangan visual, salah satu elemen pendukungnya yaitu melalui desain plang.

Bila kamu masih bingung memilih desain dalam membuat papan nama yang tepat untuk brand, sebaiknya lakukan konsultasi kepada ahlinya. Dibandingkan mendapatkan risiko, tidak ada salahnya bila menggunakan jasa desain papan nama, asalkan berkualitas dan terpercaya.

error: